Find Us On Social Media :

Ferlando Finish ke-3 (Race 1) dan Gupita Kresna Finish ke-2 (Race 2)

By Motorplus, Senin, 10 November 2014 | 11:35 WIB
()

Nasib sial dialami pembalap asal Indonesia, Ferlando Herdian yang membela tim Yamaha Faito Factory Team. Di race pertama event FIM Asia Road Racing Championship (ARRC) seri V, bocah bernomer start 61 ini, berhasil finish di posisi ke ketiga dengan membekukan catatan waktu tercepat 2 menit 09,383 detik. Namun, memasuki race dua, motor Ferlando mengalami trouble mesin.

“Motor mengalami trouble. Gejalanya seperti berebet, jadi dengan kondisi ini motor enggak bisa diajak fight,” bilangnya yang keluar saat balapan baru 1 lap yang dilaksanakan di sirkuit Buriram United Internasional Circuit, Buriram Thailand (9/11).

Indonesia, masih diuntungkan dengan adanya Gupita Kresna Wardhana yang tim Kawasaki KYT Rextor Manual Tech. Gupita berhasil finish di urutan ke dua untuk race dua. (www.motorplus-online.com)

Hasil Race 1

1. M.d Amirul Ariff   T Pro Yuzy Honda NTS

2. Taiga Hada         T Pro Yuzy Honda NTS

3. Ferlando Herdian   Faito Factory Racing Team

Hasil Race 2

1. Kazuki Masaki Team Honda RSC

2. Gupita Kresna Wardhana  Kawasaki KYT Rextor Manual Tech

3. Taiga Hada    T Pro Yuzy Honda NTS