Find Us On Social Media :

Substitusi Starter Clutch Punya Mio M3 Lebih Murah Dan Kuat Untuk Dipasang Ke Yamaha Xeon Series

By Motorplus, Rabu, 12 Agustus 2015 | 07:38 WIB
()

Untuk motor skubek Yamaha, seperti Yamaha Xeon 125 Series banyak yang mengeluhkan starter clutch yang jebol saat memodifikasi mesin seperti menaikkan kompresi sampai bore up. Silakan substitusi starter clutch punya Mio M3 lebih murah dan kuat untuk dipasang ke Yamaha Xeon Series.

Pasalnya, struktur starter clutch Xeon tak mampu mengatasi kondisi tersebut. Tonjokan pelor dari starter clutch ini menggunakan lempengan plat tembaga. Sebelumnya, EM-Plus sempat membahas memodifikasi starter clutch dari Yamaha Xeon menggunakan tambahan per starter clutch kepunyaan Yamaha Mio. Namun, itu sifatnya hanyalah sementara.

Kini solusinya substitusi starter clutch punya Mio M3 lebih murah dan kuat untuk dipasang ke Yamaha Xeon series. “Struktur starter clutch kepunyaan Mio M3 125 lebih bagus, tonjokan pelor kepunyaan Mio M3 125 menggunakan per, sedangkan Xeon masih lempengan tembaga. Pemasangannya pun tinggal bolt on,  tanpa ada yang diubah,” ucap Stefanus Martin selaku mekanik Pandu Motor di bilangan Jl. Raya Tipar Cakung, Jakarta Timur.

Pertama, yang disiapkan adalah part starter clutch Mio M3. Setelah part siap, buka cover cvt dengan menggunakan kunci sok ukuran 8. “Setelah cover CVT terbuka, lepaskan pulley depan beserta rumah roller. Setelah itu, buka cover starter clutch yang posisinya ada di balik rumah roller menggunakan kunci sok 8,” jelas Martin sapaan akrab mekanik yang telah dikaruniai dua orang anak itu.

Setelah cover penutup starter clutch terlepas, copot starter clutch bawaan Xeon 125, lalu templokkan stater clutch kepunyaan Mio M3. “Oh iya, yang bolt on hanya starter clutchnya saja. Gir wheel starternya tidak bisa ikut disubstitusi. Pasalnya kepunyaan Mio M3 dan Xeon 125 beda beberapa gigi,” beber martin.

Beres substitusi starter clutch punya Mio M3 lebih murah dan kuat untuk dipasang ke Yamaha Xeon series. Tinggal pasang lagi semua kebalikan dari membuka. Putar kunci kontak ke arah on, lalu coba tekan tombol starter. Pasti terasa perbedaannya saat menggunakan starter clutch Mio M3. Lebih enteng, sob!

Selain punya Mio M3 lebih kuat, harganya pun lebih murah dibanding kepunyaan Xeon. Di website resmi Yamaha, tercatat kepunyaan Xeon Series seharga Rp 373 ribu (44D-E5570-02). Sedangkan milik Mio M3 hanya Rp 163 ribu (2PH-E5570-00). Nah, lumayan kan harganya bisa setengahnya. (www.motorplus-online.com)