Find Us On Social Media :

Bikin Panjang Sliding Shift Honda Vario 125 eSP

By Motorplus, Jumat, 28 Agustus 2015 | 05:00 WIB
()

Prambudi Irhamsyah yang akrab disapa Ipam, punya jurus jitu nih buat tembus limiter tanpa menggunakan ECU atau piggyback untuk Honda Vario 125 eSP. Caranya bikin panjang sliding shift Honda Vario 125 eSP. “Yap, gue ngakalin secondary sliding shift. Jalur rollernya dibikin lebih panjang. Sehingga napas mesin juga jadi lebih panjang,” jelas mekanik bengkel Ganza Speed Home Tech (GSHT) yang bermarkas di Ciracas, Jakarta Timur.

Bikin panjang sliding shift Honda Vario 125 eSP, dengan mengorek landasan roller sampai menyisakan 1 mm dari seal. Selain itu, supaya pin sliding shave bisa memutar sempurna sesuai dengan jalur yang dibuat. Bagian secondary sliding sheave yang bersentuhan dengan pasangan SSS, dipapas hingga 2 mm.

Meski dengan bikin panjang sliding shift Honda Vario 125 eSP, motor menjadi agak slip. Tapi, slip ini yang dimamfaatkan oleh Ipam. “Yoi bener tuh, saat slip itu menyebabkan tenaga yang keluar jadi lebih mantep dan lebih nendang,” tambah mekanik yang biasa garap motor pabrikan Honda.

Selain diterapkan di Honda Vario 125 eSP, teryata bisa juga diterapkan pada Honda Vario 150 eSP dan PCX juga loh. Budged untuk ubah sliding sheave ini, cukup siapkan dana Rp 150 ribu saja. Langsung aja merapat ke bengkelnya, biar bisa sekalian konsultasi. Hehe...