Find Us On Social Media :

Tes Ban Metzeler Roadtec 01 Di Sirkuit Fuji Jepang

By Motorplus, Selasa, 10 Mei 2016 | 17:36 WIB
()

Kontur kembang Metzeler Roadtec 01 dirancang bebas aquaplaning. Begitulah penjelasan pihak Metzeler saat MOTOR Plus tes ban Metzeler Roadtec 01 di Sirkuit Fuji Jepang.

"Pernah diuji berlari 150 km/jam di atas air, tidak ada gejala aquaplaning sama sekali," ujar Silvio Frare, Global Product Manager Metzeler yang berkebangsaan Italia yang mendampingi media dari Indonesia saat tes ban Metzeler Roadtec 01 di Sirkuit Fuji Jepang. 

Makanya sebelum sesi tes ban Metzeler Roadtec 01, di dalam trek Fuji Speedway rombongan jurnalis dan pemilik dealer diajak riding melintasi kawasan pegunungan di kaki Gunung Fuji. Saat itu pagi hari diselimuti kabut tebal dan sedikit mendung.

Kondisi jalan pun basah akibat diguyur hujan. EM Plus sesekali coba melakukan hard braking pada kecepatan 80 km/jam, tidak ada gejala sliding. Mantap ini ban!

Dibanding Roadtec Z8 yang sudah lebih dulu mengaspal, pihak Metzeler mengklaim kemampuan grip dan membelah air lebih baik 20%. Tingkat stress ban pun lebih rendah dibanding Roadtec Z8. Itu berkat rancangan baru serat kawat dan kembangan bannya. (www.motorplus-online.com)