Find Us On Social Media :

Yamaha Jupiter MX King 150 Jagonya Di Jawa Barat (2)

By Motorplus, Sabtu, 23 Juli 2016 | 06:10 WIB
()

Supaya power yang dihasilkan lebih besar, ukuran klep Yamaha Jupiter MX King 150 jadi jagon di gelaran road race Jawa Barat diperlebar menjadi 22,5/19 mm (in/ex). Klep menggunakan keluaran BRT yang punya diameter batang klep 4,5 mm.

Untuk kem Yamaha MX King 150 yang digas Tommy Richard Orlando dikustom. Spesifikasi kem, klep in membuka di 34° sebelum TMA dan menutup di 55° setelah TMB. Lalu ex-nya membuka 55° sebelum TMB dan menutup di 34° setelah TMA. Sehingga durasi in dan ex-nya tercatat jadi 269°. Sedang lift in dan ex-nya dipatok 9,4 mm.

Supaya bisa melahap seluruh putaran sirkuit dengan cepat, Andreas mengandalkan close ratio keluaran dari Faito. “Hitungannya, gigi I (13/34), gigi II (14/25), gigi III (19/26), gigi IV (21/25), gigi V (21/22). Serta final gir saat di Sirkuit Vida, Bekasi, menggunakan perpaduan 13/44,” tutup Andreas, tunner  tim IndoBaut Syakira Racing yang bengkelnya di Jl. Danliris, Blulukan, Colomadu, Sukoharjo, Jawa Tengah. (www.motorplus-online.com)