Find Us On Social Media :

Bensin Basi Di ARRC Sentul?

By Motorplus, Senin, 8 Agustus 2016 | 10:56 WIB
()

Beredar kabar kalau beberapa tim mendapatkan bensin basi yang di Asia Road Racing Championship kemarin (6/8-7/8). Bensin basi bikin masalah besar di ruang bakar.

“Mesin Kawasaki ZX600RR sampai ganti 6 kali. Baru dipakai tiga lap saat latihan, mesin ambruk. Piston rusak. Dianalisis, kompresi tinggi, tapi kualitas bensin kurang bagus,” beber Novel Faizal dari Manual Tech KYT Kawasaki yang pembalapnya Yudhistira sempat mencatat fastest lap di race ke-1 600 cc ARRC Sentul.

Kasus yang diduga bensin basi juga dialami salah satu motor Yamaha R25 yang dipakai di kelas Sport Production 250 ARRC Sentul. Piston tergerus dan rompal. Dinding luar piston pun kelihatan hangus. “Bensinnya masalah. Ada kandungan airnya tinggi,” beber sumber yang enggak mau disebut nama.

Bensin basi juga sempat masuk ke Yamaha Jupiter Z yang dipakai Wahyu Aji Trilaksana, rider TPK48 BKMS Indonesia. Race ke-1 posisi ke-9 karena sudah merasa mesin overheat. Temperatur mesin 150 derajat celcius.  (www.motorplus-online.com)