Find Us On Social Media :

Tips Bikin Tarikan Skubek Ringan (Bagian 1)

By Motorplus, Kamis, 29 September 2016 | 11:30 WIB
()

Sudah jadi hukum alam, bila gaya gesek pada sebuah part bergerak dalam mesin makin rendah, maka part itu akan lebih awet umur pakainya. Selain itu, bisa pula bikin tarikan motor jadi lebih enteng. Nah, adakah part di sepeda motor, khususnya skubek, yang bisa diminimalkan gaya gesekanya?

“Tentu saja ada,” tukas Toga Fantiarso, punggawa bengkel Gas Motor di Jagakarsa, Jakarta Selatan. Contohnya part di CVT. Beberapa edisi lalu, telah dibahas trik mengenai modifikasi sliding guide roller dari miring tanpa roller jadi lurus pakai roller. Sekarang waktunya ngulik dudukan seat secondary spring (sering disebut topi) yang jadi tumpuan per CVT.

“Per CVT ini bertugas melontarkan gaya sentrifugal dari sliding shave. Saat mesin berputar, gesekan per ini terhadap topinya lumayan besar,” sebut Toga sapaan akrab Toga Fantiarso. Nah, gaya gesek antara per CVT dengan topinya berkurang, bisa diakali dengan memasang thrust bearing diantara per CVT dengan topi tadi. (www.motorplus-online.com)