Pasangan inspiratif. Reza sang suami, punya skill mumpuni soal fesyen bikers. Mulai sepatu sampai rompi. Banyak klub-klub beken Indonesia pesan rompi pada bro satu ini. “Kami memang spesialis membuat sepatu tapi lebih konsen lagi ke sepatu bikers,” buka Reza mantan gang motor jadi spesialis sepatu dan rompi.
Lebih khusus lagi, Reza mantan gang motor jadi spesialis sepatu dan rompi konsen pada bahan sepatu dari kulit. Mulai dari booth ala koboi, sepatu underground sampai desain santai. ”Jenis apa pun bisa kami buat, harga termasuk ‘nyaman’ untuk kantong para brothers,” promosi Reza. Untuk sepatu, Rp 300 ribuan sampai di kisaran Rp 750 ribu, sesuai desain yang ada. Mereka juga menerima pesanan khusus sesuai keinginan.
Rompi klub, juga jadi spesialisasi mereka. “Malah untuk beberapa situasi, bikers yang datang juga minta dibuatkan pembungkus jok kulit asli untuk motor-motornya. Kebanyakan berbasis choppers gaya sadel atau Jap’s style. Banderolnya mulai Rp 300 sampai 700 ribu, tergantung besarnya jok, bahan dan ukiran yang diinginkan,” jelasnya.
Di dunia motor, Reza bisa jadi contoh. Sebelumnya ia anggota geng motor yang lumayan brutal. Kini Reza sreg menjadi life members klub MMC-Outsiders Bandung, dan dipercaya jadi back-bone Chapters Bandung. Tuh Reza mantan gang motor jadi spesialis sepatu dan rompi akhirnya sukses dan lurus sob. Silahkan mampir ke workshopnya.
De Varera Lather Accecories: Jl. Cibaduyut Raya, Gg. Eteh Umi No. 41, Bandung. HP 0822-9547-4377, WA 0822-1819-0675. (www.motorplus-online.com)