Find Us On Social Media :

Siapa Bilang Sparepart Balap Suzuki Mahal? Ini Buktinya

By Ahmad Ridho, Kamis, 5 Oktober 2017 | 08:06 WIB
()

MOTOR Plus -Persaingan antar pabrikan motor di Tanah Air semakin ketat.
Bukan hanya penjualan produk motor baru, tapi sudah merambah sektor balapan.
Suzuki misalnya yang semakin fokus di ajang lomba. Selain mengejar podium, evaluasi dan riset serta pengembangan di pentas balap motor nasional juga dilakukan.

Beberapa part racing dirilis dan dijual untuk kebutuhan balap. Seperti knalpot, ECU, chain guard, footstep, hand guard, triple champ dan brake clutch lever.
Semua part itu bisa didapat penggemar balap secara mudah dan harga terjangkau.
Hal ini dijelaskan oleh Yudi Febrianto selaku New Part and Bisnis Development Suzuki. Menurutnya, part racing khusus balap Suzuki (SARP) sudah bisa didapat dengan harga bersahabat.

“Enggak mahal kok. Semua untuk kebutuhan balap motor dan meningkatkan performa tunggangan. Kami menyediakan varian part untuk pecinta balapan,” ujarnya ditemui di booth Suzuki, pada gelaran Burtor 2017.
Berikut daftar harga part racing Suzuki: knalpot (Rp. 1,5 juta), ECU (Rp. 1,550 ribu), Triple Champ (Rp. 1,030 ribu), Hand Guard (Rp. 550 ribu), Brake and Clutch Lever (Rp. 1,4 juta), footstep (Rp. 1,4 juta) dan Chain Guard (Rp. 750 ribu). (www.motorplus-online.com)