Find Us On Social Media :

Simak Video Sepang Clash, Analisa Canggih Terkait Siapa Yang Bersalah

By ARSN, Kamis, 26 Oktober 2017 | 16:56 WIB
Sepang Clash, Valentino Rossi Vs Marc Marquez (Youtube - Taufik TMCBlog)

MOTOR Plus-online.com - Sepang clash antara Valentino Rossi dan Marc Marquez di lap ke-7 MotoGP Malaysia di sirkuit Sepang tahun 2015 membuat banyak pihak berkomentar.

Dengan motor yang kompetitif dan kemampuan yang dimiliki normalnya Marquez bisa saja berjuang untuk menang.

Tapi, Marquez malah memilih bermain-main dengan The Doctor.

Meski begitu, prilaku yang ditunjukan Rossi di Sepang 2015 juga tidak dibenarkan.

(Baca juga: Sepang Clash 2015, Fonsi Nieto : Rossi Salah, Tetapi Tidak Menendang! Ada Videonya)

Manuver Rossi yang mengambil jalur melebar untuk memperlambat Marquez dengan sengaja dianggap tindakan yang salah.

Segala konsekuensinya sudah diputuskan oleh race director.

Valentino Rossi kena hukuman harus start paling belakang di MotoGP Valencia.

Namun sungguh disayangkan, Marc Marquez tidak mendapat hukuman karena dia tidak melakukan sentuhan.

Padahal, apa yang dilakukannya merugikan Rossi yang sedang berjuang untuk juara dunia.

Berikut Video 3D Sepang clash yang menganalisis siapa yang salah pada saat kejadian waktu itu.