Find Us On Social Media :

Fatal! Video Aksi Freestyle Burnout Naik Moge Berujung Maut

By Arseen, Selasa, 5 Desember 2017 | 13:52 WIB
(Instagram/@motorcyclelife)

MOTOR Plus-online.com - Aksi Burnout naik moge atau membakar ban sangat menyenangkan buat penyuka freestyle

Tetapi tidak semua pengendara motor yang bisa melakukan burnout.

Hanya para pengendara profesional yang bisa melakukannya dengan mudah.

(Baca juga: So Sweet! Pasangan Ini Turing Berdua Dari Malaysia Sampai London)

Dalam aksinya, burnout harus bisa menjaga kestabilan motor dan putaran mesin saat kita membuka gas agar roda belakang berputar dan menggesek aspal.

Nah, jangan anggap enteng karena ternyata burnout punya resiko keselamatan yang cukup besar.

GridOto memperlihatkan video seorang pria yang mengalami kecelakaan saat burnout.

Video ini diambil dari akun Instagram @motorcyclelife.

Hilang keseimbangan, pria ini harus terjatuh dan terpental ke aspal berkali-kali.

(Baca juga: Kawasaki Ninja 250 Fi Mulai Diskon, Habiskan Stok?)

Saat melakukannya sebaiknya menggunakan kelengkapan keamanan berkendara, seperti sepatu, serta pelindung siku dan lutut.

Apabila tak punya keahlian harus berlatih keras dulu dengan hati-hati di bawah panduan ahlinya.

Langsung tonton saja videonya ini.

 

Rolling burnout crash! @bconn3 #MotorcycleLife

A post shared by MotorcycleLife (@motorcyclelife) on