Find Us On Social Media :

Gara-gara Hal Ini, Presiden Jokowi Kebingungan Saat Jajal Motor Listrik Gesits di Istana

By Arseen, Rabu, 7 November 2018 | 11:56 WIB
(Kompas.com)

MOTOR Plus-online.com - Terkait persiapan produksi massal sepeda motor listrik Gesits, Presiden Joko Widodo, Rabu (7/11/2018), melakukan audiensi.

Jokowi langsung menjajal motor Gesits di Istana Kepresidenan usai acara.

Hadir dalam audiensi tersebut pihak Garasindo dan Institut Teknologi Sepuluh November sebagai pihak yang memproduksi motor Gesits.

Gesits merupakan akronim dari Garansindo Electric Scooter ITS.

Menteri Riset dan Pendidikan Tinggi M Natsir dalam sambutannya mengatakan, audiensi ini sengaja digelar untuk menyampaikan hasil inovasi yang telah dilakukan oleh perguruan tinggi.

Terenyuh, Pengemudi Mercy Yang Habisi Pengendara Honda BeAT Dipeluk Ayah Korban

OtoRace: Waduh, Sirkuit Sentul Dicoret Dari Balap Motor Internasional Demi Hal Ini

Menurut dia, motor listrik Gesits saat ini sudah siap dan akan segera diproduksi secara massal.

"Insya Allah produksi massal akan dilakukan pada bulan Januari. Sekarang ini sudah dilakukan uji tes semuanya. Tim yang terlibat yang semua dari dalam negeri," ucap Natsir.

Usai audiensi, Presiden Jokowi langsung menjajal motor listrik Gesits di halaman Istana Kepresidenan.

Mengenakan helm, Jokowi menyusuri aspal di halaman Istana sekitar 200 meter.

"Tadi saya coba, karena enggak ada suara knalpotnya, saya senang yang greng greng greng tadi enggak ada," kata Jokowi.

"Jadi agak bingung menyesuaikan, enggak ada knalpotnya, enggak ada suara greng-grengnya. Halus sekali dan sangat ramah lingkungan," tambah dia.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Jajal Motor Listrik Gesits di Istana, Jokowi Bingung Tak Ada Suara Knalpot"