Find Us On Social Media :

Ada yang Tahu? Mantan Musuh Valentino Rossi Siap Balapan Lagi Setelah 10 Tahun Pensiun

By Ahmad Ridho, Selasa, 13 November 2018 | 09:10 WIB
Sete Gibernau dan Valentino Rossi. (SportFair)

MOTOR Plus-online.com - Pensiunan pebalap MotoGP yaitu Sete Gibernau dikabarkan akan kembali dari masa pensiunnya dan menjajal sebuah kejuaraan balapan.

Sete Gibernau kabarnya akan menjajal kejuaraan balapan motor bertenaga listrik bernama MotoE pada tahun 2019 mendatang bergabung dengan tim Pons Racing.

Mengenai rencana kembali ke sebuah kejuaraan balapan, Sete Gibernau sendiri mengaku tak menyangka bisa mendapatkan kesempatan ini.

"Tentu saja saya tak pernah berpikir bahwa saya akan berpartisipasi di sebuah kejuaraan balapan lagi setelah memutuskan pensiun secara permanen," kata Gibernau yang dikutip dari Marca.

Sedih, Peringati Hari Ayah Putra Almarhum Uje Punya Keinginan Terpendam, Ingin Naik Motor Bareng di Surga

Macho Abis, Suzuki Nex II Usung Gaya Adventure, Siap Garuk Tanah dan Main Lumpur

Balap MotoGP 2019 Belum Digelar, Johann Zarco dan Dani Pedrosa Langsung Ditekan Bos KTM

"Namun hidup selalu mengejutkan. Setelah 10 tahun pensiun dan tak berkompetisi, disinilah saya sekarang," ujar dia menambahkan.

Gibernau lebih lanjut juga mengucapkan terima kasih kepda Sito Pons selaku pimpinan tim Pons Racing yang sudah memberinya kepercayaan untuk bergabung.

"Saya berterima kasih kepada Sito (Pons) untuk kesempatan yang sudah diberikan kepada saya," tutur Gibernau.

Saat masih menjadi seorang pebalap MotoGP, prestasi terbaik Sete Gibernau adalah menempati peringkat dua di musim 2003 dan 2004.