Find Us On Social Media :

Ngeri, Video Gempa 6,9 SR Guncang Sulteng, Pemotor Panik Selamatkan Diri

By Reyhan Firdaus, Jumat, 12 April 2019 | 22:25 WIB
Pemotor berhamburan kabur karena gempa (instagram.com/riweuh_id)

MOTOR Plus-online.com - Baru-baru saja, gempa dengan kekuatan 6,9 SR (Skala Ritcher) guncang Sulawesi Tengah.

Lebih tepatnya, di Kepulauan Banggai, Sulawesi Tengah, pada hari Jumat (12/4/2019) pukul 18.40 WIB.

Peringatan dini itu, disampaikan oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melalui akun Twitter @InfoHumasBMKG.

BMKG mengumumkan, pusat gempa Sulawesi Tengah yang terjadi, berada di kedalaman 10 kilometer.

Baca Juga : Wuih, Nikita Mirzani Pamer Motor Hadiah Dari Vicky Nitinegoro, Harganya Gak Nahan

Baca Juga : Bukti Debt Collector Ditembak Mati Polisi Akibat Merampas Kendaraan

Yang bikin ngeri, adalah video detik-detik setelah gempa, yang diunggah akun riweuh_id di Instagram.

Terlihat para pemotor dan warga, panik melarikan diri, karena gempa yang mencapai 6 detik di kota Palu, Sulteng.

Kepanikan ini terjadi, karena beredar pesan berantai di Whatsapp, bahwa akan terjadi Tsunami.

Apalagi, pernah terjadi gempa di Sulawesi Tengah, yang membuat takut para warga.