Find Us On Social Media :

Buruan Harga Ban Motor Matic 14 Inci Mulai 140 Ribuan

By Aong, Kamis, 9 Juli 2020 | 17:00 WIB
Pilihan ban matic (Gridoto)

MOTOR Plus-online.com - Masih banyak yang menggunakan motor matic dengan ban dalam atau tubetype.

Struktur ban tubetype yang tidak sekeras ban tubeless, membuatnya sedikit lebih lemah dalam menghadapi benda tajam di permukaan jalan.

Itu juga yang menyebabkan ban tubetype lebih mudah bocor ketimbang ban tubeless namun wajar karena harganya juga lebih murah.

Meski punya kekurangan, ban tubetype memiliki daya cengkeram yang tidak kalah nyaman dengan ban tubeless.

Baca Juga: Buset Tambal Ban Dikenakan Harga Rp 550 Ribu Pemotor Bisa Menjerit

Baca Juga: Cukup Rp 2 Ribuan, Velg Motor Anti Baret Dan Gompal Saat Ganti Ban Luar

Untuk kecepatan tinggi maupun untuk bermanuver, ban tubetype masih tetap nyaman, apalagi di jalanan basah.

Alur ban tubetype biasanya memiliki garis tengah untuk membelah genangan air saat hujan.

"Kebanyakan konsumen yang beli ban tipe tubetype adalah pengguna motor yang masih mengunakan pelek jari jari," kata Supriyadi, pemilik toko Jaya Ban yang beralamat di Jl. Panjang No 66, Jakarata Barat kepada Gridoto.com.

"Ban tubetype lebih tahan jika digunakan di jalanan yang tidak merata, karena masih menggunakan ban dalam," sambungnya, saat dihubungi GridOto.com, Rabu (9/7/2020).

Baca Juga: Kata Siapa Ban Balap Cepat Habis Saat Dipakai Harian? Yuk Kenalan Sama Ban Balap Mizzle MR X

Nah, berikut daftar harga ban tubetype untuk wilayah Jakarta dan sekitarnya.

Harga tidak mengikat terngatung kebijakan dan wilayah dari masing-masing.

(Gridoto)