Find Us On Social Media :

Suzuki Satria 2-Tak Lagi Direstorasi, Bisa Gak Pesan Spare Partnya ke Bengkel Resmi?

By Fadhliansyah,Muhammad Farhan, Senin, 20 Juli 2020 | 20:00 WIB
Suzuki Satria RU 120 LSCM / Satria Hiu (2003-2005). Suzuki Satria 2-Tak Lagi Direstorasi, Bisa Gak Pesan Spare Partnya ke Bengkel Resmi? (Dok. Motorplus)

MOTOR Plus-online.com - Seperti diketahui, saat ini motor-motor lawas seperti Suzuki Satria 2-Tak series memang lagi naik daun.

Banyak bikers yang mendadak mengincar motor bebek ini.

Biasanya mereka mencari motor ini untuk direstorasi ulang, sehingga tampilannya jadi seperti baru keluar dari dealer lagi.

Nah salah satu masalah yang ditemui tentunya ketersediaan spare part.

Baca Juga: Wuih, 5 Klub Suzuki Satria Series Asal Jogja Adakan Turing Gabungan

Baca Juga: 8 Tahun Hadir di Indonesia, Yuk Intip Sejarah Motor Bebek 2-Tak Legendaris Suzuki Satria 120

Karena Suzuki Satria 2-Tak sudah lama stop produksi, apakah masih bisa memesan spare partnya ke bengkel resmi?

Supaya jelas, berikut ini jawaban langsung pihak bengkel resmi soal ketersediaan dan pemesanan suku cadang di bengkel resmi Suzuki.

“Soal suku cadang enggak perlu khawatir, selama ketersediaan stok di pabrik masih ada tentu masih bisa dipesan,” jawab Kukuh Budi Utomo, PJ Bagian Sparepart Suzuki SMG Sunter, Jakarta Utara.

Hal ini berlaku untuk motor Suzuki yang diproduksi untuk model atau tipe apapun tanpa ada batasan tahun kapan tahun produksinya.

Baca Juga: Berkah Tren Motor 2-Tak, Pelek Daytona GP Laris Manis Meski Harga Tinggi