Find Us On Social Media :

Hasil FP1 MotoGP Sirkuit Brno Ceko 2020, Nakagami Tercepat, Valentino Rossi ke Mana?

By Indra Fikri, Jumat, 7 Agustus 2020 | 15:52 WIB
Takaaki Nakagami tercepat di FP1 MotoGP Sirkuit Brno Ceko 2020 (Global Honda)

MOTOR Plus-online.com - Putaran ketiga kejuaraan dunia MotoGP kembali dimulai, kali ini dihelat di sirkuit Brno, Rep. Ceko.

MotoGP Brno Ceko kali ini dimulai dari sesi latihan resmi pertama (FP1), Jumat (7/8/2020).

Pada sesi FP1 MotoGP Brno Ceko 2020, pembalap tim LCR Honda Idemitsu, Takaaki Nakagami berhasil menjadi yang tercepat.

Nakagami mencatatkan waktu tercepat 1 menit 57,353 detik.

Disusul oleh pembalap Joan Mir di tempat kedua.

Baca Juga: Ada Kendala di Mesin Yamaha, Valentino Rossi dan Maverick Vinales Pede Hadapi MotoGP Sirkuit Brno Ceko 2020

Baca Juga: Jelang Sirkuit MotoGP Ceko, Ternyata Sirkuit Brno Dikuasai Pembalap MotoGP Ini

Sementara itu, pembalap Red Bull KTM Factory Racing, Pol Espargaro berhasil menjadi yang tercepat ketiga.

Sedangkan pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi hanya berhasil menjadi tercepat ke-8.

Rossi berhasil lebih cepat dari sang pemegang klasemen sementara, Fabio Quartararo yang hanya berhasil di posisi-13.

Pembalap pengganti Marc Marquez, Stefan Bradl menjadi juru kunci pada sesi FP1 MotoGP Sirkuit Brno Ceko 2020.

Berikut ini hasil lengkapnya:

Baca Juga: Gasak 2 Ronde Beruntun, Quartararo Ogah Disebut Favorit Juara Dunia