Find Us On Social Media :

Mulai Januari 2021 Dibagikan Bantuan Sosial Tunai Rp 300 Ribu Per Kepala Keluarga, Bisa Ganti Ban Baru

By Ahmad Ridho, Rabu, 23 Desember 2020 | 06:45 WIB
Mulai tahun depan Bantuan Sosial Tunai (BST) Rp 300 ribu dibagikan buat bikers, bisa ganti ban baru nih. (Shutterstock)

MOTOR Plus-Online.com - Mulai tahun depan Bantuan Sosial Tunai (BST) Rp 300 ribu dibagikan buat bikers, bisa ganti ban baru nih.

Bantuan uang tunai kembali dibagikan untuk masyarakat khususnya bikers yang terkena dampak Covid-19 atau virus corona.

Setiap kepala keluarga di Jabodetabek akan disalurkan bantuan uang tunai Rp 300 ribu mulai Januari sampai Juni 2021 mendatang.

Kementerian Sosial bakal mengganti bantuan bahan pokok, menjadi bantuan sosial tunai untuk wilayah Jabodetabek nih brother.

Baca Juga: Horeee Pelajar Dapat Bantuan Pemerintah Rp 450 Ribu sampai Rp 1 Juta Begini Cara Mencairkannya

Baca Juga: Asyik Bantuan Rp 600 Ribu Ditransfer ke 11 Juta Pekerja, Bikers Udah Resign Juga Dapat

Bansos dari Kementerian Sosial yang berupa uang tunai ini akan disalurkan setiap per kepala keluarga di Jabodetabek.

Uang tunai yang diberikan pemerintah bisa digunakan untuk kebutuhan sehari-hari.

Bisa untuk membayar cicilan motor atau ganti ban motor sampai tambahan modal usaha (UMKM).

Menurut rencana, Kemensos akan menyalurkan uang tunai sebesar Rp 300 ribu per kepala keluarga.