Find Us On Social Media :

Wuih, Komunitas Motor Klasik Dan Custom Gelar Aksi Sosial Bertajuk 'Riding Charity'

By Fadhliansyah,Muhammad Ermiel Zulfikar, Rabu, 3 Februari 2021 | 20:30 WIB
Wuih, Komunitas Motor Klasik dan Custom Gelar Aksi Sosial Bertajuk 'Riding Charity' (Instagram/@letsstartriding)

MOTOR Plus-online.com - Wuih, komunitas motor klasik dan custom menggelar aksi sosial bertajuk 'Riding Charity'.

Sejumlah komunitas motor klasik dan custom ini tergabung dalam satu wadah, yaitu Let's Start Riding.

Let's Start Riding melakukan penggalangan dana dan aksi sosial, sebagai bentuk kepedulian mereka terhadap bencana alam yang terjadi di Indonesia.

Terutama pada bencana banjir yang menerjang Kalimantan Selatan di awal tahun 2021 ini.

Baca Juga: Tunda Turing, Z900 Baikaa Indonesia Bantu Korban Gempa Sulawesi Barat

Baca Juga: PPKM Jakarta Masih Berlangsung, Bagaimana Kopdar Komunitas Motor?

Kegiatan ini juga bekerja sama dengan Arah Kopi, sebagai brand kopi lokal yang memiliki banyak gebrakan, khususnya di banyak kegiatan komunitas otomotif.

Danang Reza, selaku selaku penggagas kegiatan riding charity berharap, semoga korban bencana alam di Kalimantan Selatan dapat terbantu dengan adanya dana yang terkumpul dari aksi sosial tersebut.

Penggalangan dana yang dilakukan oleh sejumlah gabungan komunitas yang tergabung dalam satu wadah yaitu Let’s Start Riding ini mengambil tajuk “Riding Charity”. (Istimewa.)

"Dengan penggalangan dana yang dilakukan oleh komunitas, Lets Start Riding dan Arah Kopi, semoga dapat membantu korban bencana alam Kalimantan Selatan," ujar Danang dalam siaran resminya.

Segenap komunitas dan masyarakat yang menyumbang sangat antusias dalam membantu korban bencana alam yang menimpa Tanah Air pada awal 2021 ini.

Baca Juga: Sah Kawasaki ZX-25R Indonesia Punya Komunitas Resmi Bernama ZRI