Find Us On Social Media :

Adu Spek Kawasaki ZX-10R Vs Honda CBR1000RR-R, Beda Rp 500 Jutaan

By Ardhana Adwitiya, Minggu, 13 Juni 2021 | 10:30 WIB
Adu spek motor baru Kawasaki ZX-10R vs Honda CBR1000RR-R, harga beda Rp 500 jutaan. ()

Baca Juga: Nah Lo, Honda CBR1000RR-R Fireblade SP Kena Recall Gara-gara Kesalahan Teknisi

Untuk wheelbase, panjang ZX-10R 1.450 mm, sementara CBR1000RR-R 1.455 mm.

Lalu untuk urusan ground clerance, ZX-10R lebih tinggi 15 mm dari CBR1000RR-R.

Dengan kapasitas tangki bensin 17 liter, Kawasaki ZX-10R punya berat basah 207 kg.

Sementara Honda CBR1000RR-R dengan kapasitas tangki 16,1 liter, punya berat basah 201 kg saja.

Baca Juga: Penampakan Honda CBR1000RR-R SP Mirip Bengat Motor MotoGP Marc Marquez

Fitur

Yang paling bisa diadu dari kedua motor superbike ini, ada pada fitur-fiturnya.

Honda CBR1000RR-R yang lebih dulu meluncur punya fitur sensor advenace Inertia Measurement Unit (IMU) 6-Axis yang mampu mengukur posisi motor dalam enam sumbu.

Komponen ini bekerja bersama Honda Electronic Steering Damper (HESD) dan riding mode yang punya tiga pilihan.

Masing-masing mode akan mengatur level untuk besaran tenaga (1-5), kontrol torsi HSTC (1-9), engine brake (1-3), wheelie control (1-3), dan suspensi (1-3).