Find Us On Social Media :

PPKM Diperpanjang Lagi Sampai Tanggal Segini, Bikers Catat Nih Aturan Terbaru yang Berlaku

By Fadhliansyah, Selasa, 21 September 2021 | 10:10 WIB
Ilustrasi. PPKM Diperpanjang Lagi Sampai Tanggal Segini, Bikers Catat Nih Aturan Terbaru yang Berlaku (KOMPAS.COM/KRISTIANTO PURNOMO)

MOTOR Plus-online.com - PPKM diperpanjang lagi sampai tanggal segini, bikers catat nih aturan terbaru yang berlaku.

Menteri Koordinator Bidang Kmearitiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan, mengatakan PPKM level 2-4 diperpanjang mulai hari ini (21/9/2021) sampai tanggal 4 Oktober 2021.

Luhut mengatakan PPKM yang berlaku di Jawa dan Bali saat ini tidak ada yang level 4.

"Saat ini tidak ada lagi kabupaten atau kota yang berada di level 4 di Jawa-Bali, semua di level 3 dan 2," kata Luhut dalam konferensi pers, Senin (19/9/2021).

Nah dalam perpanjangan PPKM ini juga ada beberapa penyesuaian aturan terbaru.

Berikut ini penyesuaian aturan PPKM terbaru:

1. Uji coba pembukaan Pusat Perbelanjaan atau Mall bagi anak-anak di bawah usia kurang dari 12 tahun dengan pengawasan dan pendampingan orangtua yang akan diterapkan di wilayah Jakarta, Bandung, Semarang, DIY dan Surabaya.

2. Pembukaan bioskop dengan kapasitas maksimal 50% pada kota-kota level 3 dan level 2, namun dengan kewajiban penggunaan aplikasi Peduli Lindungi serta penerapan Protokol Kesehatan yang ketat. Kategori Kuning dan Hijau dapat memasuki area bioskop.

Baca Juga: PPKM Level 3 Diperpanjang di Jakarta, Bikers Catat 10 Aturan Baru Ini