Find Us On Social Media :

Geger Pelat Nomor Motor atau Mobil Beli Kredit dan Cash Ada Kode Khusus, Polisi Kasih Penjelasan Sebenarnya

By Aong, Kamis, 23 September 2021 | 18:30 WIB
Geger pelat nomor motor atau mobil kredit ada kode khusus (Dok. MOTOR Plus)

MOTOR Plus-online.com - Selain beli cash banyak juga motor atau mobil yang dibeli kredit.

Geger pelat nomor motor atau mobil beli kredit dan cash ada kode khusus, polisi kasih penjelasan sebenarnya agar tak salah. 

Kalau saja benar pelat nomor kendaraan yang beli cash dan kredit ada perbedaan bikin malu penggunanya.

Bahkan debt collector dengan mudah memantau motor atau mobil yang dibeli kredit belum bayar cicilan.

Perbedaan kode pelat nomor di motor kredit dan cash ramai di media sosial dan banyak dapat tanggapan. 

Terlihat dari postingan video akun TikTok @yuyunel05, disebutkan ada pembedaan nomor pelat kendaraan untuk menandakan motor yang dibeli tunai dan kredit.

Katanya pelat nomor yang diawali dengan angka 4 atau 6 menunjukkan bahwa sepeda motor dibeli secara cash, sedangkan angka lain menunjukkan motor dibeli kredit.

“Btw gue baru tau cek motor kalian bener enggak hee, tetep bersyukur ya walaupun kredit, yg penting hasil sendiri,” tulis pengunggah dalam unggahan video yang dibagikannya.

Baca Juga: Pelat Nomor Kendaraan Bermotor Akan Berwarna Putih, Ternyata Alasannya Bukan Biar Kelihatan Keren

Baca Juga: Ini 7 Ciri Pelat Nomor Kendaraan Incaran Polisi, Ketemu Polisi di Jalan Bakal Ditindak dan Didenda Segini