Find Us On Social Media :

Wuih, Sirkuit Mandalika Siapkan Paddock Buat WSBK dan MotoGP Indonesia Nih!

By Fadhliansyah, Jumat, 15 Oktober 2021 | 18:50 WIB
Wuih, Sirkuit Mandalika Lagi Siapkan Paddock Buat WSBK dan MotoGP Indonesia Nih! (Instagram/@themandalikagp)


MOTOR Plus-online.com - Wuih, sirkuit Mandalika lagi siapkan paddock atau pit buat WSBK dan MotoGP Indonesia nih.

Sirkuit Mandalika yang berlokasi di Lombok, NTB, memang sedang jadi bahan pembicaraan banyak pecinta balap di Indonesia.

Menjelang dua gelaran balapan kelas dunia itu, PT Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) saat ini fokus memastikan kawasan The Mandalika.

Beberapa waktu lalu, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian sekaligus Koordinator PPKM di Luar Jawa dan Bali, Airlangga Hartarto sudah memutuskan untuk mengizinkan ajang WSBK Indonesia 2021 dihadiri penonton.

Tetapi jumlahnya dibatasi hanya 25.000 penonton.

Selain itu, para penonton juga wajib sudah menerima vaksinasi Covid-19 sebanyak dua kali.

"Telah diputuskan, jumlah penonton 25 ribu orang, dengan syarat dua dosis sudah divaksin lengkap," kata Airlangga dalam konferensi pers virtual, Senin (11/10/2021).

Kapasitas penonton di Sirkuit Mandalika sendiri diketahui mencapai 195.700 penonton.

Baca Juga: Wuih Ada Tiket Gratis Nonton di Sirkuit Mandalika, Untuk MotoGP Indonesia?