Find Us On Social Media :

Banjir di Bali Seret 15 Motor Hingga Hanyut dan Rusak Parah, Begini Kronologisnya

By Yuka S., Kamis, 20 Oktober 2022 | 11:35 WIB
15 motor terseret banjir di Karangasem Bali hingga hanyut dan rusak parah (Istimewa/Tribun-Bali.com)

MOTOR Plus-Online.com - Sebanyak 15 motor terseret banjir di Karangasem Bali hingga hanyut dan rusak parah, simak kronologisnya.

Bencana banjir kembali merugikan beberapa pihak, bahkan hingga sepeda motor turut menjadi korban.

Belum lama ini, banjir di Karangasem Bali menyebabkan 15 unit motor terseret arus banjir hingga hanyut.

Mengutip TribunBali.com, sekitar 15 unit sepeda motor warga hanyut akibat longsor dan banjir.

Banjir ini terjadi di Banjar Sega, Desa Bunutan, Kec. Abang, Karangasem, Senin 18 Oktober 2022 malam.

Enggak hanya sepeda motor, beberapa barang berharga milik warga hanyut.

Kepala Desa Bunutan, I Made Suparwata, mengungkapkan, 15 unit sepeda motor hanyut terbawa banjir.

Alhasil, petugas dan warga langsung melakukan pencarian.

Baca Juga: Banjir di Malang Rendam 5 Wilayah Ini, Polisi Bantu Proses Evakuasi Motor

Hasilnya, petugas dan warga baru menemukan 13 unit sepeda motor dengan kondisi sudah rusak parah.

"Total sepeda motor yang hilang sebanyak 15 unit. Dan baru diketemukan 13 unit, sedangkan yang 2 unit masih dinyatakan hilang. Warga masih melakukan pencarian sepeda," ungkap I Suparwata, Rabu 19 Oktober 2022 pagi.

Informasi yang beredar, belasan sepeda motor terbawa banjir bandang saat terparkir di depan warung Kadek Sudiana.

Untungnya yang bersangkutan bisa warga.

"15 unit motor yang parkir di depan warung hanyut beberapa meter," ujarnya.

Tidak hanya itu, banjir dan longaor juga merusaak warung milik I Made Sudiana.

Seorang warga atas nama I Made Mudiasa patah tulang dilengan kiri dan tulang iga patah.

Ia dirujuk ke RS Sanglah untuk mendapatkan pemeriksaan.

"Sapi milik I Nyoman Surya sebanyak dua ekor mati karena tertimbun material longsoran. Dua unit rumah warga terancam terkena longsor. Yakni milik Nyoman Yasa dan Nyoman Danti," tambah Parwata.

Baca Juga: Adzra Nabila Pengendara Motor Yang Terseret Banjir Di Bogor Ditemukan Di Jakarta Barat, Simak Kronologinya

Kerugian pasca bencana alam keseluruhan di Sega capai sekitar 400 jutaan.

Desa sudah mengusulkan ke BPBD Karangasem untuk meendatangkan alat berat.

Material longsoran tersebut berupa batu besar dan tanah.

Harapannya agar akses jalan Kabupaten dari Br. Bangle ke Br. Sega, Desa Bunutan bisa segera dilalui.

Warga gotong royong untuk buka jalan sepeda.

"Kemarin kita gotong royong untuk membuka jalan khusus kendaraan roda dua. Karena cuaca mulai hujan, sehingga pengerjaan akses jalan khusus roda 2 dihentikan sementara. Menghindari terjadinya banjir dan tanah longsor susulan," jelasnya.

Artikel ini telah tayang di Tribun-Bali.com dengan judul "15 Sepeda Motor Terseret Banjir, Dua Ekor Sapi Warga Mati di Karangasem"