Find Us On Social Media :

Jelang Bulan Ramadan 2023, Waspadai Aksi Balap Liar dan Curanmor

By Albi Arangga, Minggu, 12 Maret 2023 | 16:46 WIB
Ilustrasi balap liar motor. (dok.MOTOR Plus Online)

MOTOR Plus-Online.com - Waspadai aksi kriminal bermotor dari balap liar hingga curanmor jelang bulan Ramadan 2023. 

Bulan Ramadan tinggal menunggu hitungan hari saja.

Tentu saja momen Ramadan juga dinantikan para bikers. 

Aktifitas bikers selama bulan Ramadan bermacam-macam, mulai dari turing atau ngabuburit cari tujuan buka puasa yang menarik.

Tapi jangan lupa, tetap waspadai segala bentuk aksi kejahatan. 

Seperti yang terjadi di Kabuten Gresik, di mana sebagian masyarakat mengeluhkan adanya tindak kejahatan bermotor jelang bulan Ramadan

Salah satu warga, Saiful Hidayat, menyampaikan permasalahan dengan industri di wilayah Kedanyang dan pencurian kendaraan bermotor menjelang bulan Ramadan hingga Hari Raya Idul Fitri. 

Wakapolres Gresik Kompol Erika menjawab masalah banyaknya industri di wilayah kendayang tentunya bisa komunikasi dengan perangkat desa maupun bhabinkamtibmas dalam penyelesaian. 

Baca Juga: Joki Balap Liar Kocar-Kacir saat Polisi Datang, 13 Beberapa Motor Disita

"Begitupun masalah pencurian kendaraan hendaknya lebih berhati-hati dan menggunakan kunci ganda, tentunya Kepolisian Polres Gresik lebih intens dalam melakukan patroli di tempat-tempat rawan kejahatan," ujar Kompol Erika.