Tabung Sok Depan Dibubut Biar Stylish

Motorplus - Sabtu, 14 September 2013 | 13:05 WIB

Buat modifikasi motor kesayangan, tidak selamanya harus membeli produk di pasaran. Kreatifitas juga diperlukan agar punya ciri khas. Seperti dilakukan Dani Fitria Jaya yang mekanik bengkel Gembling Style, di Jl. Ciindah 3 No. 61, Perumnas I, Tangerang.

Pria yang akrab disapa Acil ini punya ide kreatif membubut tabung sok depan untuk tampil beda. Hasilnya juga keren sob! Nah, kalau sobat tertarik untuk membuatnya. Yuk, kita urut prosesnya.

Pastinya, copot dahulu sok depan dari segitiga yang ‘mengikatnya’. Jangan lupa,bersihkan peranti peredam kejut tersebut dengan sabun agar bersih untuk memudahkan langkah selanjutnya.


“Tandai bagian yang akan dibubut dengan spidol. Untuk bagian-bagian yang menjadi dudukan baut, jangan dibubut. Hal ini untuk memudahkan kita saat memasang peranti lainnya nanti,” kata Ucil.

Nah, kalau sudah ditandai langsung bawa sok ke tukang bubut. Biaya bubut masing-masing bengkel bervariasi. Namun, umumnya akan dikenakan biaya sebesar Rp 100 ribu untuk membubut sepasang sok depan.

“Saat bubut, ingatkan ke pekerjanya agar membubut dengan kedalaman cukup 2-3 mm saja. Agar sok tetap aman saat diajak riding,” tambah Ucil.

Selesai dibubut, bagian yang tergerus mata bubut akan terlihat kinclong. Kalau sobat mau tampilan sok yang dibubut tambah kinclong, tinggal gosok aja pakai batu ijo yang banyak tersedia di toko bahan bangunan.

Buat yang ingin tampilan lebih. Bisa juga membuat sedikit variasi denganmenyemprotkan cat kebagian yang tidak dibubut. Tetapi ingat, bagian yang sudah dibubut ditutup dahulu agar tidak terkena cipratan cat. Untuk warna, bebas sesuai keinginan sobat. Dengan kocek kurang dari Rp 150 ribu, tampilan tunggangan jadi enggak pasaran cuy!! (www.motorplus-online.com)

Penulis : Icang

Foto : Icang

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.