Kevin Schwantz Menyarankan, Suzuki Mulai Turun ke Lintasan di MotoGP 2014

Motorplus - Kamis, 17 April 2014 | 17:40 WIB

Kevin Schwantz melakukan pengetesan motor MotoGP dari Suzuki

Sesuai dengan komitmen Suzuki Racing untuk turun di MotoGP 2015 dan hanya akan melakukan sesi pengetesan privat sepanjang 2014, cukup disayangkan oleh test ridernya yaitu Randy de Puniet. Tapi bukan hanya de Puniet, Kevin Schwantz yang juga ikut dalam sesi pengetesan di Circuit of The Americas (COTA) di Austin juga menyarankan agar Suzuki secepatnya turun ke lintasan MotoGP 2014.

Dalam sesi tes selama beberapa hari pasca MotoGP Austin (14/4), Kevin Schwantz memang sengaja terlibat dalam sesi tes itu. Bukan khusus untuk melakukan pengetesan pada motor MotoGP milik Suzuki, melainkan melakukan pengetesan untuk persiapan Suzuka 8 Hours menggunakan GSX-R1000. Namun manufaktur berlogo ‘S’ prisma itu memberikan kesempatan pada sang juara dunia GP500 itu untuk merasakan kedahsyatan motor MotoGP Suzuki.

“Usai melakukan pengetesan pada motor GSX-R1000 yang akan saya tunggangi di Suzuka 8-Hours, saya juga diberi kesempatan mengetes motor MotoGP milik Suzuki. Rasanya seperti berpindah dari motor 500 cc ke motor 250 cc. Motor MotoGP lebih kecil dan lebih kompak,” puji Schwantz.

“Motor ini berbelok dan berakselerasi, sangat cepat dan bisa melakukan semau keinginan pembalap. Anda tinggal mengerem dan memutar tuas gas, selebihnya motor yang akan mengendalikan. Sebaiknya Suzuki mulai turun ke lintasan sekarang. Lebih cepat lebih baik. Karena pencapaian di sesi tes akan sangat berbeda dengan hasil yang dicapai saat balapan,” sarannya.

Davide Brivio yang menjadi pimpinan proyek pengembangan motor MotoGP milik Suzuki, pun sangat bangga bisa bekerja sama dengan Schwantz. “Rasanya sangat emosional karena Kevin Schwantz yang menjadi pembalap idola semua orang, mau melakukan pengetesan di motor hasil pengembangan kami,” sambutnya. (motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Nurul




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.