Uji Resistansi Busi Motor Injeksi, Nilai Tahanan Berbeda-beda

Motorplus - Senin, 4 Agustus 2014 | 10:21 WIB

Tempelkan pengukur ke diode busi

Pengujian pertama pada busi yang banyak diaplikasi motor tipe bebek dan skubek. Sampelnya diambil dari dua merek berbeda, NGK CR7HGP dan Denso U22FER9. Setelah menempelkan kedua ujung alat pengukur ke bagian diode busi, NGK CR7HGP catatkan angka tahanan 5,3 ohm. Sedangkan Denso U22FER9, punya tahanan yang lebih kecil dengan nilai tahanan 4,5 ohm.

Untuk busi motor tipe sport, diambil sampel dari busi NGK berkode CR8E. Setelah dites, angka tahanannya tercatatnilai 5,3 ohm. Sama seperti busi NGK matic dan bebek.

Untuk menghilangkan penasaran, EM-Plus juga mengukur nilai tahanan di busi tipe Platinum. Sampelnya pakai NGK DR8EGP yang banyak dijual di pasaran. Setelah dites, angka tahanannya tercatat 5,6 ohm. Sedikit lebih besar dari busi model biasa.

Nah, dari hasil itu diketahui kalau angka resistensi atau tahanan pada busi berbeda-beda. Ada yang punya tahanan besar dan ada juga yang kecil, tergantung merek dan jenis busi. Namun, ada baiknya sobat tetap gunakan busi standar bawaan motor agar tidak terjadi masalah pada sistem kelistrikan. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.