Alasan Ban Depan MX King 150 Dibuat Kecil

Motorplus - Senin, 16 Maret 2015 | 20:00 WIB

Salah satu bagian yang terlihat aneh di Yamaha MX King 150, adalah ban depan. Ukuran ban depannya yang 70/90-17 jauh lebih kecil dibandingkan ban belakang MX King 150 yang 120/70-17. Bikin penasaran apa alasan ban depan MX King 150 dibuat kecil. Apalagi, ukuran ban masih lebih kecil dari generasi sebelumnya yang masih menggunakan ban belakang tidak terlalu besar.

"Alasan ban depan MX King 150 dibuat kecil untuk menjaga kelincahan. Dengan ukuran ban depan yang lebih kecil motor akan lebih lincah untuk menembus jalur perkotaan. Sedangkan untuk kestabilan, bisa dibantu oleh ban belakang," ucap Dirdhana, Education & Technical Publication Manager PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

Secara fungsi, ban depan dan belakang itu berbeda. Ban depan berfungsi untuk grip dan handling. Sedangkan ban belakang berfungsi untuk kestabilan. Makanya, dengan menggabungkan ukuran ban depan yang kecil dengan ukuran ban belakang yang lebar, bisa menghasilkan sesuatu yang saling mendukung. Motor akan terasa lincah saat menghadapi kemacetan dan tetap stabil saat berjalan di kecepatan tinggi. Itu alasan ban depan MX King 150 dibuat kecil. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.