Hasil Kualifikasi Kejurnas Sport Sentul

Motorplus - Sabtu, 26 Maret 2016 | 18:55 WIB

Seri pertama Kejurnas Motor Sport bertajuk Indospeed Race Series (IRS) digelar Sabtu-Minggu ini (26-27/3) di sirkuit International Sentul, Bogor, Jawa Barat. Seluruh pembalap di kelas utama telah menjalani sesi kualifikasi hari ini. Seperti di kelas Kejurnas Sport 150 cc yang diikuti 35 starter. Hasil kualifikasi Kejurnas Sport Sentul menentukan 28 pembalap di kelas Kejurnas Sport 150 cc yang berhak untuk ikut race besok.

Hasil kualifikasi Kejurnas Sport 150 cc Sentul mengeluarkan Fitriansyah Kete sebagai pembalap tercepat. Kete berhasil catatkan waktu 1 menit 51,177 detik. Menariknya lagi, pembalap dari pabrikan Yamaha sangat mendominasi jalannya kelas ini. Tercatat 9 pembalap tercepat berhasil diraih pembalap yang menggunakan motor buatan pabrikan Garputala. M. Nurgianto menjadi pembalap tercepat Honda yang menduduki peringkat 10 di sesi kualifikasi dengan catatan waktu 1 menit 53,144 detik.

Untuk hasil kualifikasi Kejurnas Sport 250 cc Sentul, Wilman Hammar atau yang akrab dikenal dengan nama Willy Hammer berhasil menjadi tercepat. Willy catatkan waktu 1 menit 44,930 detik yang unggul 0,515 detik dari Irwan Ardiansyah di posisi ke-2. Hasil kurang baik justru ditorehkan juara nasional Kejurnas Sport 250 cc tahun lalu Hendriansyah. Pembalap dengan julukan 'Dewa Road Race' ini akan start dari posisi ke-2 dari belakang alias posisi ke-22. Kita lihat saja bagaimana jalannya lomba besok. Buat yang penasaran dengan hasil kualifikasi lengkapnya, bisa lihat dilampiran. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular