Artist Pinstripe Pamer Karya Di Jakarta Motogarage

Motorplus - Sabtu, 11 Maret 2017 | 13:57 WIB

Syntia Wijaya nyaman menggambar motor klasik di tengah hingar bingar bikers

Artist pinstripe pamer karya keren di Jakarta Motogarage yang berlangsung hari ini (11/3).

Total ada empat artist pinstripe beken yang ikut meramaikan Jakarta Motogarage yakni si cantik Syntia Wijaya, Agung Castavo, Danny Hacka dan Decky Sastra.

Syntia sesuai kebiasaan membuat karya di atas media kayu. "Saya menggambar motor Triumph lengkap dengan tulisan MOTOR Plus hehee," saut Syntia yang enjoy di event garapan MOTOR Plus.

Agung Castavo bermain pinstripe di helm retro

"Saya keluar dari kebiasaan. Di Jakarta Motogarage membuat pinstripe di atas permukaan helm. Tingkat kesulitannya itu membuat lurus antara sisi kiri dan kanan," ucap Agung Castavo.

Danny Hacka bermain di tingkat kesulitan membuat huruf

Danny Hacka juga ditantang untuk membuat tulisan keren di atas part bordes. "Permukaan plat yang enggak rata jadi kesulitan. Bikin tulisan juga lebih susah dibanding membuat gambar. Ini yang jadi tantangan tersendiri," tambah Danny Hacka.

Decky Sastra serius menggambar di atas media tangki

Sedangkan Decky Sastra kebagian berkarya di media tangki. "Saya kebagian gambar di atas tangki. Ini gambar logo Jakarta Motogarage yang pastinya akan keren kalau digambar di atas tangki," yakin Decky.

Buat yang penasaran dengan hasil karya artist pinstripe keren ini, buruan datang ke Jakarta Motogarage di Jl. Panjang No. 8A, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. (www.motorplus-online.com

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.