Tips Pasang Kaliper Untuk Nepel Bawah, Waspada Angin Palsu

Ryan Tambun - Jumat, 15 September 2017 | 05:31 WIB

Kaliper atau orang bengkel biasa sebut kepala babi, ini berfungsi penting di sistem pengereman.

Anak SMK juga sudah pada tahu ini, hehe.

Banyak mekanik melakukan penggantian kaliper agar lebih pakem, caranya lewat aplikasi piston kaliper yang lebih banyak, comotan moge, Brembo atau kaliper aftermarket lainnya.

Aplikasi kaliper ini terkadang terkendala beberapa hal, mulai dari brecket yang digunakan berbeda, pemilihan diameter disc dan lainnya.

Tapi, di sini kita bukan membahas soal itu sob.

(BACA JUGA : Bikin Alat Pendorong Piston Kaliper Cakram Manfaatkan Gir Bekas )

“Aplikasi kaliper di luar standar, sering terkendala nepel angin yang posisinya di bawah alias terbalik. Biasanya ini karena pakai kaliper kiri untuk di kanan,” ucap Agung Manullang dari Agung Motor di Rawa Lumbu, Bekasi, Jawa Baray.

Hal ini pastinya berbahaya, karena tidak semua angin yang ada di dalam sistem hidrolik rem keluar.

Hal yang dirasa pasti tekanan rem di handle akan lebih dalam dan rem kurang pakem.

Dalam pemasangan ini butuh trik khusus, Lae Agung asli keturunan Batak yang gape memodifikasi aliran Thailook ini punya trik sederhana.

Source : MOTOR Plus
Penulis : Ryan Tambun
Editor : Niko Fiandri




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.