Dibanding Kompetitor, Begini Kondisi Penjualan Skuter Listrik Viar!

Ahmad Ridho - Sabtu, 7 Oktober 2017 | 16:17 WIB

MOTOR Plus-online.com - Sepeda motor listrik masih dipandang sebelah mata oleh masyarakat pengguna kendaraan roda dua ini.

Namun, penjualan motor listrik ternyata mengalami peningkatan. Seperti motor listrik lansiran Viar Q1 yang diperkenalkan pertama kali pada awal Juni 2017.

Produsen Viar Motor Indonesia, PT Triangle Motorindo menjelaskan bahwa produknya itu sudah terjual sampai ratusan unit.

Skuter listrik yang sanggup menempuh jarak sejauh 70 kilometer untuk sekali pengecasan ini bisa melaju dengan kecepatan maksimal mencapai 60 kpj. Tidak hanya di Jabodetabek, Q1 juga disebut-sebut diminati di beberapa wilayah lain.

“Saat ini Viar Q1 sudah terjual sekitar 350 unit untuk di wilayah Jabodetabek dan kota lainnya. Kami masih memfokuskan penjualan di kota-kota besar seperti Jabodetabek, Bandung, Yogyakarta, Medan, Surabaya, dan Bali,” ujar Frengky Osmond, Marketing Communication PT Triangle Motorindo.

Frengky menambahkan, bukan hanya soal jualan, Viar juga sudah memiliki ratusan jaringan yang siap melayani konsumennya. Tidak hanya di kota besar tapi sampai ke daerah kabupaten, bahkan sampai Indonesia Timur.

“Secara total, Viar telah memiliki sekitar 600 jaringan hingga ke kabupaten. Lebih dari itu, kami sudah merambah hingga tanah Papua dan sekitarnya,” lanjutnya.

Untuk memperluas pasarnya, Viar mencoba masuk ke institusi pemerintahan melalui jalur e-Katalog.

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.