Wah, Kenapa sih Kunci Ini Namanya Kunci Inggris? Begini Kisahnya..

Arseen - Sabtu, 11 November 2017 | 10:55 WIB
autobild.co.id
Monkey Wrench

MOTOR Plus-online.com - Orang Indonesia lazim menyebut perkakas ini dengan sebutan kunci Inggris.

Yang doyan ngoprek kendaraannya atau suka main ke bengkel dijamin enggak bakalan asing sama barang ini.

Namun lidah orang sini terlanjur menyebutnya sebagai kunci Inggris dalam penamaan sehari-hari.

Begitu pula di beberapa negara Eropa, banyak yang menyebut benda ini dengan sebutan English key.

(Baca juga: Walah! Di Sesi Latihan resmi MotoGP Valencia, Maverick Vinales Makin Terpuruk , Kenapa Ya?)

Tercatat negara Perancis, Jerman, Portugal, Italia, Belanda, dan lain sebagainya sepakat menggunakan istilah English key.

Resminya sih dalam bahasa Inggris, kunci Inggris disebut sebagai adjustable spanner, adjustable wrench, atau monkey wrench.

Darimana kisahnya bisa disebut kunci Inggris?

Padahal belum tentu juga kalau kunci ini buatan dari Inggris.

Ternyata karena perkakas tersebut ditemukan oleh insinyur Inggris bernama Richard Clyburn pada tahun 1842!

Berhubung Indonesia dulu dijajah Belanda, maka tak heran bila kemudian terjemahan perkakas tersebut ke dalam Bahasa Indonesia jadi “kunci Inggris”.

Penulis : Arseen
Editor : Arseen




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.