Wuih! Magelang Akan Dijaga Satpol PP Cantik Berkendaraan Moge

Arseen - Senin, 22 Januari 2018 | 09:36 WIB
kompas.com

MOTOR Plus-online.com - Ternyata, anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol) tidak melulu didominasi oleh pria yang dikenal tegas dan kadang terkesan menyeramkan.

Contohnya di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, ada sejumlah anggota Satpol PP perempuan yang cantik, tetapi tetap berwibawa.

Para pegawai di lingkungan pemerintahan daerah (pemda) mungkin sudah tidak asing lagi dengan keberadaan mereka.

Mulai awal 2018 ini, mereka rutin berpatroli ke sejumlah aset pemda, seperti rumah dinas bupati, rumah dinas Ketua DPRD, kompleks perkantoran, hingga kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang sedang ramai menjelang Pilkada 2018.

(BACA JUGA: Tidak Bisa Masuk MotoGP, Ini Respon Pembalap Berdarah Indonesia)

Seperti terlihat di kantor KPU Magelang, Selasa (9/1/2018).

Dengan jumlah 10 orang, mereka mengendarai sepeda motor besar dan motor trail datang ke kantor yang ada di Jalan Soekarno-Hatta, Kota Mungkid, itu.

Kemudian, dengan senyum ramah mereka memeriksa dan berbincang singkat dengan warga yang ada di sekitar kompleks kantor tersebut.

"Kami sedang berpatroli, ini salah satu tugas kami sebagai anggota Satpol PP ikut menjaga aset pemerintah dan keamanan lingkungan sekitar," ujar salah satu anggota, Galuh Ajeng Putri Pertiwi (26), di sela-sela kegiatannya.

(BACA JUGA: Jokowi Bangga Beli Chopper dan Akan Ada Misi Ekspor Motor Custom)

Source : Kompas.com
Penulis : Arseen
Editor : Arseen




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.