Ngeri! Detik-detik Anggota TNI Nyaris Ditabrak Saat Mau Menolong Pembalap yang Kecelakaan

Ahmad Ridho - Selasa, 23 Januari 2018 | 17:01 WIB
Youtube
Seorang anggota TNI nyaris tertabrak pembalap saat mau menolong pembalap lain yang kecelakaan.

MOTOR Plus-online.com - Balap road race sepanjang tahun 2017 lalu beberapa kali terjadi insiden berbahaya termasuk kecelakaan maut.

Bukan hanya pembalap meninggal dunia, tapi aksi tidak sportif (pelemparan karung) oleh pembalap juga mewarnai balap lokal.

Selain itu, penonton dan anggota TNI juga nyaris tertabrak pembalap.

Insiden berbahaya hampir menimpa seorang anggota TNI.

(BACA JUGA: Jangan Sampai Ditilang! Ini 10 Modifikasi yang Dilarang Kepolisian, Nomor 7 Bikin Kaget)

Kejadian bermula saat ada insiden kecelakaan di gelaran road race Kejurda Aceh Seri I Pijay 2017.

Karena melihat ada pembalap yang terlibat kecelakaan hebat, seorang anggota TNI berniat menolong.

Tapi saat menyeberang lintasan tidak memperhatikan ada pembalap lain dengan kecepatan tinggi.

Beruntung anggota TNI tersebut tidak sampai tertabrak dan bisa menghindar.

(BACA JUGA: Mantap! Cuma Butuh Duit Rp 5 Ribu, Head Silinder Motor Kembali Kinclong)

Bukan hanya anggota TNI, penonton dan petugas balap juga nyaris jadi korban.

Kondisi lintasan juga nampak kacau usai kecelakaan tersebut.

Beruntung tidak ada korban jiwa akibat insiden berbahaya tersebut.

Semoga gelaran balap tahun ini kecelakaan dan insiden berbahaya bisa diminimalisir dan tidak terulang lagi.

Simak video anggota TNI nyaris ditabrak pembalap yang diunggah Racer Aceh berikut ini.

Source : YouTube
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.