Lupa Minum Obat Penyebab Emak-emak Tabrak dan Gigit Tangan Polisi di Kudus, Kok Bisa?

Ahmad Ridho - Minggu, 25 Februari 2018 | 11:14 WIB
istimewa
Luka di tangan Briptu Erlangga usai digigit emak-emak di Kudus, Jateng

MOTOR Plus-Online.com - Briptu Erlangga Hananda Seto tak menyangka bakalan mendapat perlakuan kurang menyenangkan dari seorang pengendara yang hendak ditilangnya, Kamis (22/2/2018).

Yap, polisi ini ditabrak dan digigit tangannya sampai lebam dan berdarah oleh ibu-ibu.

Usai menggigit dan memaki polisi, emak-emak yang diketahui bernama Anik (45) itu langsung pergi.

(BACA JUGA: Heboh! Bukan Ikan, Anak Kecil Ini Mancing Malah Dapat Yamaha R15)

Karena sudah melakukan tindakan melawan hukum, polisi akhirnya menjemput emak-emak ini.

 Erlangga mengatakan, Anik yang berasal dari Kecamatan Jati, Kudus, itu dijemput oleh rekan-rekannya.

"Ibu itu kemudian dijemput pihak Sat Reskrim Polres Kudus untuk diperiksa.

(BACA JUGA: Resmi Tersangka! Emak-emak Nekat yang Gigit Tangan Polisi Terancam 5 Tahun Penjara)

Saya pasrah proses hukum kepada penyidik," pungkas pria kalem ini.

Berdasarkan keterangan Ali Rifan, Kepala Ruang Cempaka I RSUD Loekmono Hadi Kudus, Anik tercatat memiliki riwayat gangguan kejiwaan.

Usai diperiksa polisi, Anik dibawa ke Unit Gawat Darurat (UGD) RSUD pada Kamis (22/2/2018) sekitar pukul 21.45 WIB.

Source : Kompas.com
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.