Rusuh! Driver Ojek Online Yang Tidak Ikut Demo Dipukuli, Penumpang Dipaksa Turun

Arseen - Selasa, 27 Maret 2018 | 13:13 WIB
Tribunnews
Ilustrasi pengendara ojek online.

MOTOR Plus-online.com - Massa dari pengemudi ojek online yang melakukan aksi ricuh saat melihat sejumlah pengemudi ojek online yang tidak ikut melakukan aksi di depan Istana, Jalan Medan Merdeka Barat, Selasa (27/3/2018).

Pengemudi ini lebih memilih untuk mengantar penumpang.

Pantauan tim di lokasi pukul 12.30 WIB, ada sekitar empat pengemudi yang terlihat berusaha melewati kerumunan massa aksi.

Namun, para pengemudi tersebut diteriaki oleh sejumlah pengunjuk rasa yang marah.

(BACA JUGA: Masih Ingat? Ini Video Detik-detik Sebelum Valentino Rossi Dicaci Maki Casey Stoner)

Teriakan dengan kata-kata kasar terdengar dari sejumlah pengemudi ojek online.

Bahkan, ada dua pengemudi yang terlihat mendapat sejumlah pukulan dari massa yang bertindak anarkistis.

Sejumlah polisi mencoba melerai.

Namun, karena jumlahnya polisi jauh lebih sedikit dari massa, tindakan tersebut sulit dilerai.

(BACA JUGA: Baper Banget, Bermasalah di Seri Pertama Jorge Lorenzo Langsung Pecat Pelatih)

Penulis : Arseen
Editor : Arseen




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular