Keseruan Touring Maxi Yamaha Family Di Medan Bersama Journalist

Arseen - Sabtu, 31 Maret 2018 | 16:02 WIB
Panji
Tim Touring dilepas di Yamaha Alfa Scorpii Medan

MOTOR Plus-online.com - PT Yamaha Indonesia Motor Mfg (YIMM) mengadakan touring Maxi Yamaha Family di Medan, Sumatera Utara bersama Journaist yang tergabung dalam wadah Journaist Max Community (JMC).

Event bertajuk JMC Horas Bah ini, diselenggarakan selama dua hari (30-31/03), ada sekitar 19 member JMC yang ikut ngegas di touring kali ini.

Pihak Yamaha sendiri, menyediakan line up motor dari Yamaha Maxi Family yaitu Aerox 155 VVA, NMAX 155 dan XMAX 250.

Bahkan, Eddy Ang selaku GM Deputy Marketing YIMM ikutan ngegas menggunakan motor Yamaha Maxi Family.

(BACA JUGA: Badan Rambo Hati Rinto, Lihat Video Pengendara Kekar Arogan Ini Pingsan Kena Bola)

Panji
Berpose di air terjun Sipiso-piso daerah Danau Toba
Hari pertama (30/03) peserta touring JMC Horas Bah, dilepas oleh pihak Yamaha Alfa Scorpii yang merupakan main dealer Sumatera Utara, Nangroe Aceh Darusalam, Riau Daratan dan Riau Kepulauan.

Bendera start dikibarkan oleh Jhony Lie Promosi Manager Yamaha Alfa Scorpii, hari pertama ini, JMC melakukan touring dengan Medan Kota-Brastagi-Danau Toba, menempuh jarak sekitar 130 km.

Dari Medan kota menuju ke Danau Toba, peserta touring JMC Horas Bah ini disuguhkan track beragam, mulai dari jalan mulus di perkotaan, jalan pinggir tebing di tepi Danau Toba dan pemandangan hamparan bukit yang sangat indah.

Di Danau Toba, peserta touring akan meramaikan acara Yamaha Maxi Day 2018. “Dalam acara touring kali ini, kita sekaligus memperingati ulang tahun ke dua dari JMC di acara Yamaha Maxi Day, Muhammad Ikhsan, selaku Sekjen JMC.

Panji
Melewati jalan rusak di jalan menuju Danau Toba

Panji
MOTOR Plus kebagian riding pakai Yamaha XMAX

Panji
Eksis di Danau Toba

Penulis : Arseen
Editor : Arseen




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.