Mengejutkan! Distribusi Kawasaki New Ninja 250 Fi Bulan April Kemarin Enggak Sampai 50 Unit

Ahmad Ridho - Rabu, 9 Mei 2018 | 20:45 WIB
KMI
Kawasaki New Ninja 250 Fi ABS

MOTOR Plus-online.com - Pasca diperkenalkan beberapa bulan lalu, Kawasaki New Ninja 250 Fi mendapat respon positif.

Setelah berhasil mencetak angka distribusi yang cukup tinggi di tiga bulan pertama tahun ini, Kawasaki Ninja 250 mulai kendor di bulan April kemarin.

Berdasarkan data dari Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), pada April lalu, wholesales Kawasaki New Ninja 250 hanya sebanyak 49 unit.

Angka itu tentu jauh dibandingkan bulan-bulan sebelumnya, misalnya di bulan Maret dimana New Ninja 250 bisa mencatatkan wholesales sebanyak 2.687 unit.

(BACA JUGA: Ini Harga Alat Yang Bikin Maling Kesal Gagal Gasak Yamaha NMAX, Murah Bro!)

Bisa jadi, pada Januari-Maret kemarin, Kawasaki fokus untuk mengisi dealer-dealer mereka dengan stok New Ninja 250.

Wholesales sendiri sebenarnya bukan merupakan angka yang menunjukkan jumlah unit yang diterima konsumen.

Melainkan angka yang tercatat berdasarkan distribusi dari pabrik ke dealer-dealer.

Nah, tinggal delaer-dealer itu meminta unit untuk dijadikan stok dan display, atau sudah merupakan pesanan dari konsumen.

Source : GridOto.com
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.