Berniat Beli Honda PCX Hybrid? Biaya Ganti Baterainya Bikin Panas Dingin Pemilik

Ahmad Ridho - Selasa, 22 Mei 2018 | 08:28 WIB
Reyhan Firdaus
Honda PCX Hybrid

MOTOR Plus-online.com - Beberapa waktu lalu AHM memperkenalkan varian terbarunya, Honda PCX Hybrid.

Motor dengan teknologi baru itu sukses menyedot perhatian pengunjung di event pameran otomotif di Kemayoran beberapa waktu lalu.

Dari namanya, Honda PCX Hybrid dibekali dengan baterai Lithium-ion, dan baterai ini sama dengan mobil-mobil hybrid.

Baterai lithium-ion ini punya fungsi untuk mengerakkan motor listrik.

(BACA JUGA: Apa Bedanya Helm Rp 400 Ribuan Dengan Helm Rp 4 Jutaan, Lihat Nih Video Tesnya)

Baterai ini akan memberikan pasokan listrik ke power drive unit (PDU) di Honda PCX Hybrid.

Dari PDU kemudian diteruskan ke Alternating Current Generator (ACG) starter yang berperan sebagai motor listrik.

Seiring pemakaian, baterai lithium-ion juga bisa habis masa berlakunya.

"Masa pakai baterai lithium-ion Honda PCX Hybrid itu selama 8 tahun," buka Endro Sutarno, Technical Service Division PT Astra Honda Motor di Sunter, Jakarta Utara, belum lama ini.

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.