Penjualan Honda CB150R Street Fire Anjlok, AHM Siapkan Model Baru Lagi?

Ahmad Ridho - Selasa, 10 Juli 2018 | 15:17 WIB
kompasotomotif
Honda CB150R terbaru

MOTOR Plus-online.com - Persaingan motor sport naked 150 cc makin ketat.

Hal ini berimbas pada menurunnya penjualan Honda CB150R Street Fire.

Hasil penjualan wholesales yang diperoleh CB150R Street Fire selama bulan Juni kemarin, memang tidak banyak.

Bahkan posisi CB150R Street Fire yang selama ini menjadi raja di segmen naked sport 150 cc, mampu disalip oleh All New V-Ixion.

(BACA JUGA: Viral... Takut Bensin Habis, Driver Ojek Online Maki-maki Penumpang Wanita dan Turunkan di Tempat Sepi)

Berdasarkan data Asosiasi Industri Sepeda motor Indonesia (AISI), CB150R Street Fire hanya mampu mencatatkan angka 1.965 unit.

Jumlah itu berada di bawah All New V-Ixion yang mampu mencatatkan angka 3.680 unit.

Libur lebaran di bulan Juni yang disinyalir jadi faktor sedikitnya unit CB150R Street Fire yang dikirim pabrik ke dealer, juga terlihat bukan jadi alasannya.

Pasalnya saudara CB150R Street Fire yakni CB150 Verza terbukti bisa mencatatkan angka yang tinggi, yakni mencapai 4.599 unit.

Source : GridOto.com
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.