Varian Terbaru Suzuki GSX-150 Bandit Dilengkapi Dengan Aksesoris Touring, Apa Aja Ya?

Fadhliansyah - Selasa, 11 September 2018 | 09:25 WIB
Reyhan Firdaus / GridOto.com
GSX-150 Bandit Touring Edition punya 3 komponen baru

MOTOR Plus-online.com - Ketika product knowledge Suzuki GSX-150 Bandit bersama media kemarin, ternyata PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) sudah menyiapkan varian terbarunya.

Varian ini diperuntukan untuk perjalanan jauh alias turing jarak jauh, soalnya varian ini punya konsep GSX-150 Bandit Touring Edition.

Apa saja sih yang berbeda di Suzuki GSX-150 Bandit Touring Edition yang kabarnya akan diluncurkan akhir September 2018 ini?

Berikut akan kami jabarkan perbedaannya.

(BACA JUGA:Cuma Dibikin 8 Unit, Chopperland Mirip Jokowi Dijual Dengan Harga Ratusan Juta!)

Terhitung ada 4 aksesoris baru yang ada di GSX-150 Bandit Touring Edition ini, seperti windshield, sidebag dan handguard.

Apa saja fungsi dari 4 aksesoris yang diklaim menambah kenyamanan saat touring ini? Kita ulas satu persatu.

Dimulai dari windshield dengan warna smoke yang berada di atas lampu depan, berfungsi menahan dan mengalirkan angin, agar tidak menerpa pengendara.

Selain windshield, di area setang ada handguard, berfungsi melindungi tangan dari obstacle dari jalan, misalnya kerikil.

(BACA JUGA:Mau Pasang Setang Ape Hanger? Simak Dulu Plus Minusnya Bro)

Selanjutnya biar kapasitas angkut barangnya bertambah, dipasang sidebag soft yang ada braket besi di bagian belakang untuk menahannya.

Terakhir, PT. SIS menambahkan rim sticker di area pelek, yang serasi dengan stripping Titanium Black milik GSX-150 Bandit.

"Versi ini sendiri, nanti akan diluncurkan bersama dengan GSX-150 Bandit, karena ini masih prototype, meski sudah 99 persen akan mirip," jelas Harsoyo, Technical Trainer PT SIS.

Kalau dibandingkan, varian Bandit ini punya ubahan yang mirip dengan GSX-S 150 Touring Edition yang sudah meluncur dari tahun 2017.

(BACA JUGA:Bikin Suara Klakson Kawasaki New Ninja 250 Jadi Gahar Cuma Perlu Biaya Segini...)

Namun karena Bandit punya desain dan konsep yang lebih mengedepankan kenyamanan, ubahan Touring Edition lebih cocok untuk Bandit.

Terutama bagian subframe belakang yang lebih landai, agar Bandit punya jok model tandem yang lebih nyaman untuk berboncengan.

Wah, udah siap turing nih!

Source : GridOto.com
Penulis : Fadhliansyah
Editor : Fadhliansyah




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.