Maling Nekat Beraksi di Lamongan, 20 Unit Baterai Solar Cell Traffic Light Ludes Dibawa Kabur

Ahmad Ridho - Rabu, 7 November 2018 | 14:26 WIB
Surya Online
Anggota Polres Lamongan saat melakukan olah TKP di tempat kejadian, Rabu (7/11/2018) .

MOTOR Plus-online.com - Sebanyak 20 unit baterai di dua titik traffic light milik Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Lamongan hilang dicuri, Rabu (7/11/2018).

Aksi pencurian itu terekam kamera CCTV.

Pelaku diduga lebih dari tiga orang. Tiga pelaku di antaranya yang mengeksekusi.

CCTV di perempatan jalan Wahidin Sudiro Husodo dan Jalan Lamongreji merekam aksi pencurian tersebut.

Gara-gara Hal Ini, Presiden Jokowi Kebingungan Saat Jajal Motor Listrik Gesits di Istana

Viral, Video Polisi Bonceng Anak Muda di Blora, Malah Nangis dan Berusaha Loncat dari Motor

Aksi pencurian baterai itu juga dilakukan di traffic light di perempatan Jalan Basuki Rahmat-Jalan Andansari.

Kejadian diketahui Rabu (7/11/2018) pagi, saat adanya laporan traffic light di dua tempat itu tidak menyala atau aktif.

Ternyata dua boks tempat menyimpan baterai pintunya terbuka dan gembok di dua pintu itu rusak dan 3 gembok yang terpasang hilang.

Dari rekaman CCTV aksi pencurian ini terjadi sekitar pukul 02.15 WIB.

Source : Tribunnews.com
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.