Terkuak! Gara-gara Hal Ini, Dani Pedrosa Mengaku Menyesal Seumur Hidup

Arseen - Jumat, 16 November 2018 | 13:56 WIB
Twitter.com/box_repsol
Dani Pedrosa

MOTOR Plus-online.com - Selama Karir balapnya di MotoGP sejak tahun 2006, Ada peristiwa yang enggak dilupakan Dani Pedrosa.

Setelah dua kali Juara Dunia GP250 dan sekali Juara Dunia GP125, tahun 2006 awal Dani Pedrosa di kelas MotoGP.

Saat MotoGP 2011 jadi kisah bagaimana setelah masuk musim ke-6 di MotoGP Dani Pedrosa dendam dengan pembalap lain.

Awal kejadiannya di MotoGP Barcelona 2011 Dani Pedrosa jatuh akibat Marco Simoncelli.

Sempat Kritis dan Masuk ICU Rumah Sakit di Bandung, Begini Kondisi Terbaru Indri Barbie

Bikin Melongo! Harga Super Girboks Ducati Setara 7 Unit Kawasaki Ninja H2, Khan Maaenn...

Manuver Marco Simoncelli yang dianggap membahayakan sampai bikin Dani Pedrosa jatuh dan patah tulang selangka.

Marco Simoncelli saat itu diberi peringatan Federasi Balap Motor Dunia (FIM).

"Saya akan perbaiki gaya balap saya yang membahayakan pembalap lain. Saya minta maaf kepada Dani yang cedera berat karena saya," kata Simoncelli beberapa saat setelah balapan MotoGP Barcelona 2011 berakhir.

Tapi, Dani Pedrosa enggak menerima permintaan maaf Simoncelli sampai tragedi MotoGP Malaysia terjadi.

Marco Simoncelli meninggal saat balapan MotoGP Malaysia 2011.

"Saya benar-benar terpukul. Saya menyesal seumur hidup karena saya belum menerima maaf Marco. Dendam saya terlewat panjang dibanding usia Marco," kata Dani Pedrosa ke banyak media luar negeri setelah Marco dinyatakan meninggal.

www.bbc.com
Dani Pedrosa terjatuh parah di MotoGP Barcelona 2011

Penulis : Arseen
Editor : Arseen




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.