Enggak Pakai Lama, Komunitas Yamaha FreeGo Sudah Dibentuk Lho!

Fadhliansyah - Minggu, 25 November 2018 | 15:50 WIB
Taufiq JF
Deklarasi komunitas Yamaha FreeGo

MOTOR Plus-online.com - Seperti yang kita tahu, Yamaha belum lama ini meluncurkan motor matik terbarunya, yaitu Yamaha FreeGo.

Yamaha FreeGo ini baru diluncurkan pada 31 Oktober 2018, tepatnya di event Indonesia Motorcycle Show (IMOS).

Belum genap sebulan diluncurkan, Yamaha FreeGo sudah ada komunitasnya lho.

Pada event Bluecore Yamaha Motor Show (BYMS) di Meruya Selatan, Jakarta Barat (24/11/2018), komunitas tersebut dideklarasikan.

Banyak Yang Belum Tahu, Ini Loh Namanya Benda Bulet Yang Ada di Jalan, Harganya Lumayan!

Waspada, Mulai Tahun Depan Kendaraan Selain Pelat B Langsung Kena Tilang Sistem ETLE

Namun komunitas FreeGo ini belum memiliki struktur keanggotaan secara resmi, seperting kata Ardhi Gunawan, promosi Yamaha Jakarta.

"Jadi mereka yang tertarik untuk bergabung bisa ikut, untuk penunjukkan ketuanya memang belum hingga saat ini," ujar Ardhi.

"Nanti akan kami komunikasikan kepada para anggota di komunitas yang juga pembeli FreeGo, baru kami buat siapa ketuanya dan wakilnya, ke depannya kami juga akan siapkan aktifitas untuk FreeGo misalnya turing, kontes modifikasi," sambungnya.

Rizal Dwi, konsumen yang juga mendeklarasikan diri sebagai anggota komunitas FreeGo berharap nantinya para anggota di komunitas ini bisa berbaur.

Baru Tahu, Ternyata Sebelum Ada Lampu Sein, Lonceng Jadi Tanda Untuk Belok

"Dengan terbentuknya ini kami bisa sharing dengan teman-teman pengguna motor, enggak hanya FreeGo, tapi semunya," ucap Rizal.

"Jadi kami bisa membaur, menjalin silahturahmi, jadi keluarga enggak hanya di rumah, tapi di jalan juga ada komunitas, apalagi kami diberi wadah oleh Yamaha untuk membuat komunitas," terangnya.

Source : GridOto.com
Penulis : Fadhliansyah
Editor : Fadhliansyah




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.