Begini Caranya Supaya yang Naik Moge Bisa Asyik di Jalanan, Ok Enggak?

Indra Fikri - Kamis, 27 Desember 2018 | 13:45 WIB

MOTOR Plus-Online.com - Safety Riding center Sedati Sidoarjo dijadikan lokasi untuk memberikan pengetahuan tentang safety riding untuk pemilik moge Honda (23/12/2018).

Setidaknya ada 15 orang yang langsung menjajal moge Honda di sirkuit safety riding terbesar di Indonesia saat ini.

"Peserta yang ikut rata-rata dari pemilik big bike non Honda sebelumnya, dan kebetulan mereka beralih ke Honda saat ini," bilang Yanuar Achmad Manager Big Bike PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM).

Dan ternyata, sebagian dari pemakai moge Honda justru belum paham tentang safety riding.

Baca Juga : Alamak, Polwan Cantik Tunggangi New Ninja 250, Senyumnya Bikin Klepek-klepek

Baca Juga : Bikin Dengkul Gemeter, Kenalin Nih Andrienne Koleszar, Polwan Terseksi di Dunia

Karena perlakuan big bike dan motor kecil jelas beda.

"Kegiatan ini ditujukan untuk menambah pengetahuan mereka, jadi riding di jalanan makin nyaman dan aman," harap Yanuar yang asli Jember ini.

Beberapa pengetahuan yang diberikan mulai dari teori hingga praktek langsung, seperti braking, narrow plank, slalom hingga cara mengangkat motor big bike ketika jatuh.

"Ternyata masih ada beberapa yang bingung sih, justru mereka berharap akan ada lagi kegiatan macam ini supaya makin lancar riding menggunakan motor gede," tambahnya lagi.

Yap, kegiatan safety riding ini memang selalu ada di training center Sedati setiap hari kamis. Tapi, jika ada pelatihan khusus ya tetap dilayani.

"Sudah banyak juga perusahaan hingga pihak kepolisian yang belajar tentabg safety riding menggunakan moge, besar harapan kami pengguna big bike lebih paham tentang safety riding," tutup Yanuar lagi.

Source : MPM Honda Jatim
Penulis : Indra Fikri
Editor : Niko Fiandri




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.