Kerennya Lampu Motor Honda CB190SS 2019, Bakal Jadi Sembako Modif

Reyhan Firdaus - Sabtu, 9 Maret 2019 | 17:25 WIB
motorival.com
Honda CB190SS punya tampilan retro yang menarik

Suspensi depannya menganut sistem upside-down, namun memakai tabung warna hitam agar lebih kalem.

Suspensi belakang memakai monosok, dan pakai cakram wave alias bergelombang, yang dijepit kaliper Nissin 2-piston.

Namun biar retronya kuat, dipakai pelek jari-jari dengan warna hitam, cakep!

Untuk mesin, CB190SS memakai mesin 1-silinder 184 cc 4-klep pendingin udara, dan pakai injeksi elektronik PGM-FI.

newmotor.com.cn
Panel instrumen Honda CB190SS sudah full digital di speedometernya

Yang mantap, banyak fitur canggih dibenamkan di motor ini, bisa disimak di panel instrumennya.

Speedometernya sudah full digital, dan terlihat sudah pakai rem ABS, makanya ada lampu indikatornya.

Memang tidak futuristis CB150 Exmotion yang full digital, namun buat penyuka motor retro, takometer analog lebih disukai.

Belum ada informasi harga, dan apakah motor ini akan diekspor ke negara lain seperti Indonesia.

Source : Greatbiker.com
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.