Serius Nih! Ada Marshal Bawa Motor Balap Sendirian Di MotoGP Qatar

Joni Lono Mulia - Senin, 11 Maret 2019 | 09:35 WIB
Twitter @motogp
Aksi marshal menunggangi motor balap yang digendong di atas gerobak pengangkut menuju paddock

MOTOR Plus-online.com - Ronde pembuka MotoGP musim ini di sirkuit Losail, Qatar (11/3/2019) dinihari waktu Indonesia milik Andrea Dovizioso sebagai juaranya.

Diikuti Marc Marquez dan Cal Crutchlow melengkapi podium MotoGP Qatar 2019.

Namun begitu, banyak insiden terjadi di MotoGP Qatar 2019 seperti Francesco Bagnaia harus keluar dari lomba karena wingletnya pecah dihajar Danilo Petrucci.

Begitu juga, rekan setimnya Jack Miller yang harus mundur setelah bagian joknya lepas membuat posisi duduk nggak nyaman.

Atau Bradley Smith yang mengalami crash saat balapan menyisakan 2 lap.

Baca Juga : Menelusuri Perkembangan Yamaha RX-King di Indonesia, Pertama Nongol Berstatus CBU

Baca Juga : Dipecundangi Andrea Dovizioso di Lap Terakhir, Marc Marquez Kasih Jawaban Mengejutkan

Masih ada lagi Andrea Iannone yang motornya bermasalah di akhir balapan sehingga tak bisa balik ke paddock.

Untuk Johann Zarco mau jadi ojek Andrea Iannone untuk balik ke padoock.

Akan tetapi ada yang lebih heboh lagi.

Marshal di MotoGP Qatar menunggangi motor balap.

Bahkan tidak mengenakan racing suit layaknya pembalap.

Baca Juga : Dramatis, Start dari Grid ke-14 Valentino Rossi Finis ke-5,Sukses Pecundangi Maverick Vinales

Source : Twitter
Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.