Hati Hati Saat Tambal Ban, Jangan Sampai Kepanasan Hingga Benjol

Motorplus,Rudy Hansend - Senin, 18 Maret 2019 | 13:01 WIB
Dokumentasi
Tips tambal ban dalam

 

MOTOR Plus-Online.com - Mengalami bocor saat mengendarai motor dijalan pasti menyebalkan.

Apalagi kalau sedang terburu buru, harus menambal ban yang bocor dan mencari tukang tambal ban

Tukang tambal ban di pinggir jalan perlakukannya sama ketika menerima pasien ban bocor, cek kebocoran, pembersihan, penambalan lalu dipanaskan biar hasilnya nyatu.

Teknik tambal ban dilakukan dengan memberikan karet kompon (rubber compound) material karet hitam yang jika dipanaskan dalam waktu tertentu akan melekat dengan ban dalam.

Baca Juga : Mengenal Club Motor Paling Ditakuti di Selandia Baru, Hibur Korban Penembakan di Masjid Christchurch

Baca Juga : Jatuh dari Motor di Kecepatan 350 Km/Jam, Marc Marquez Sempat Gemeteran Naik Motor Lagi

Sehingga bagian yang bocor dapat tertutup kembali tapi, sebelum karet kompon dilekatkan ke bagian ban dalam yang bocor,permukaan ban dalam yang bocor dibersihkan sekaligus diberi serat.

Tujuannya pada saat proses akhir atau pemanasan,karet kompon benar-benar melekat dengan permukaan ban dalam yang bocor.

"Tapi, selain pembersihan, proses pemanasan juga kunci keberhasilan trik tambal ban. Jika pemanasan kurang baik,karet kompon bisa tak menyatu atau bahkan pecah-pecah.

Alhasil sangat mungkin bocor lagi," ucap Sodikun, tukang tambal ban tanpa nama itu.

Makanya agar hasil tambal ban tahan lama dan kompon benar-benar menyatu dengan ban yang bocor, pria asli Tegal ini menggunakan trik yang lain dari biasanya.

dokumentasi
Tips tambal ban dalam

Baca Juga : Ngalahin Wagub, Gubernur Jatim Khofifah Sunmori Naik NMAX, Bonceng Arumi Bachsin

"Biasanya dilapis kertas aluminium sebagai media penghantar panas. Cuma Pemanasan lama biar karet menyatu Lebih Lama Lebih Kuat hasilnya kadang kurang sempurna atau pecah-pecah saat almu dibersihkan.

Hal itu disebabkan pemanasan kurang lama dan tidak fokus di bagian yang ditambal,"imbuh bapak buka lapak di Jl. Raya Marinir Cilandak, Jakarta Selatan.

Nah, biar hasilnya bagus, Sodikun memilih memanaskan bagian yang ditambal lebih lama dari biasanya.

Sekaligus mengecek karena memungkinkan ban yang dipanaskan ngembang atau benjol.


Artikel ini sudah dimuat di Tabloid MOTOR Plus edisi 715 th 2012

Source : MOTOR Plus
Penulis : Motorplus
Editor : Indra GT




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular